Friday, December 30, 2016

Beasiswa S1, S2, dan S3 di Shanghai University

Kabar baik untuk Anda sahabat bidikbeasiswa.top, yaitu yang datangnya langsung dari pemerintah shanghai. Tepatnya melalui Shanghai Government Scholarship (SGS), Anda yang memang berniat ingin melanjutkan studi dengan beasiswa, kesempatanan baik ini bisa Anda manfaatkan untuk bisa lanjut studi S1, S2, ataupun S3. Berbagai universitas di Shanghai ini bisa Anda pilih, salah satunya jika Anda berminat belajar di Shanghai University.

Pada kesempatan ini, Program beasiswa sendiri berdurasi selama 4 sampai 5 tahun (untuk program sarjana), 2 sampai 3 tahun (untuk program master), sedangkan 3 sampai 4 tahun (untuk program doktor). Ada yang lebih menarik lagi dari program beasiswa Pemerintah Shanghai ini, yaitu bagi Anda (para pelamar) nantinya bisa mendaftarkan diri untuk semua jurusan di program S1 maupun S3. Akan tetapi untuk jenjang S2 sendiri ada pengecualian hanya program MBA (Master of Business Administration) dan MTCSOL (Master of Teaching Chinese to Speakers of Other Languages). Bagaimana sobat, apakah Anda tertarik untuk mengeksekusinya? Yuk! lanjutkan membaca :)

Beasiswa S1, S2 & S3 di Shanghai, Cina. (Foto: morguefile)

Ada dua jenis beasiswa yang bisa Anda lamar pada Shanghai Government Scholarship (SGS) ini, yaitu beasiswa penuh dan beasiswa parsial. Nah, banyak manfaat tentunya yang akan didapat jika anda beruntung membidiknya, berikut dibawah ini rinciannya:

A. Beasiswa Penuh 
  • Para penerima beasiswa penuh akan dibebaskan dari biaya kuliah di Shanghai, 
  • Para penerima akan mendapatkan gratis akomodasi asrama kampus, 
  • Mendapat tunjangan hidup bulanan sebesar RMB 1000/bln untuk S1, RMB 1700/bln untuk S2, dan RMB 2100/bln untuk S3.
  • Disediakan asuransi kesehatan komprehensif serta skema perlindungan bagi mahasiswa internasional di China. 

B. Beasiswa Parsial:
  • Para penerima akan dibebaskan dari biaya kuliah di Shanghai 
  • Akan memperoleh asuransi kesehatan komprehensif dan skema perlindungan bagi mahasiswa internasional di China. 

Persyaratan:
  1. Para pelamar bukan dari warganegara China
  2. Para pelamar memiliki kesehatan yang baik
  3. Para pelamar tidak terdaftar sebagai mahasiswa di universitas China (saat mendaftarkan diri) 
  4. 4. Merupakan lulusan SLTA dengan rata-rata usia di bawah 25 tahun (saat mendaftar program sarjana) 
  5. Bergelar sarjana dengan rata-rata usia di bawah 35 tahun (saat mendaftar program master)
  6. Bergelar master dengan usia rata-rata di bawah 40 tahun (saat mendaftar program doktor) 
  7. Para pelamar memiliki prestasi di bidang akademik dan ekstrakurikuler
  8. Para pelamar tidak sedang menerima beasiswa lain yang ditawarkan Pemerintah China

Dokumen Aplikasi:

  1. Foto ukuran kartu tanda penduduk (KTP) (390*570) dengan latarbelakang warna biru
  2. Formulir aplikasi beasiswa SGS (download setelah menyelesaikan pendaftaran online)
  3. Fotocopy paspor
  4. Mendapatkan dua surat rekomendasi (dokumen ini hanya untuk pelamar program MA atau PhD)
  5. Salinan ijazah dan transkrip nilai pendidikan terakhir (sudah diterjemahkan dalam bahasa Inggris atau China yang disahkan oleh notaris)
  6. Lampiran sertifikat untuk kemampuan bahasa 
  7. a) Sertifikat HSK untuk program berbahasa pengantar China (HSK 4 di atas 180 untuk Seni/BA; HSK 4 di atas 195 untuk sains dan teknik; HSK 4 di atas 210 untuk ekonomi dan manajemen; HSK 5 di atas 180 untuk humaniora). b) Sertifikat TOEFL iBT 80 atau IELTS 5.5 untuk program berbahasa pengantar Inggris
  8. Rencana studi atau proposal riset di China: Ditulis dalam bahasa Inggris atau China, mencakup capaian penelitian sejauh ini, alasan memilih Sanghai University, studi dan rencana penelitian, rencana karir masa depan, dll
  9. Dokumen lainnya (merujuk ke standar masing-masing departemen). Contoh: karya seni atau karya musik bagi pelamar yang mendaftar ke seni rupa atau musik

Pendaftaran:

Bagi Anda yang tertarik untuk membidik beasiswa ini, proses pendaftaran beasiswa di Shanghai University dapat dilakukan secara online melalui program SGS. 

Catatan: Para pelamar terlebih dahulu melengkapi aplikasi online untuk beasiswa yang tersedia di laman www.study-shanghai.org. Selanjutnya lengkapi juga aplikasi online untuk pendaftaran ke Shanghai University (SHU) di laman www.apply.shu.edu.cn

Deadline Pendaftaran:

Nah, untuk program beasiswa ini silahkan dicatat: 
  1. Waktu pendaftaran online dibuka mulai 1 Januari 2017 s/d 15 April 2017. 
  2. Hasil seleksi beasiswa akan diberitahukan melalui laman Shanghai University sebelum 30 Juni 2017. 
  3. Sebelum mengajukan aplikasi, pelamar perlu membuat akun terlebih dahulu di laman tersebut. 
  4. Para pelamar akan dikenakan biaya aplikasi online sebesar RMB 500 dan tentunya ini sifatnya tidak bisa diminta kembali.

Informasi Terkait:

Apabila memiliki pertanyaan dan atau ada yang belum dipahami terkait tatacara pendaftaran, silahkan Kontak pihak panitia melalui email: apply8@oa.shu.edu.cn
Selamat mencoba dan semoga Anda menjadi salah satu kandidat yang beruntung!